Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Sonny Septian dan Fairuz A Rafiq pernah mengungkapkan di dalam vlognya, jika ia ditawari sejumlah uang agar kasus 'ikan asin' dihentikan sebelum masuk ke pengadilan.
Ungkapan itu sempat dibantah mentah-mentah oleh pihak Pablo Benua dan Rey Utami.
Tak gentar dan merasa tak berbohong, Sonny Septian dan Fairuz hanya tertawa.
Keduanya siap membuktikan perkataannya.
“Oh, enggak apa-apa, kalau penjahat ngaku penjara penuh,” kata Fairuz A Rafiq, saat ditemui Grid.ID di Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (19/12/2019).
Sonny Septian yang mendampingi istrinya, mengatakan bahwa tawaran damai itu datang dari berbagai macam cara.
Mulai dari pesan singkat hingga sosok yang mendatangi mereka di rumah.
“Banyak kok, ada yang nyamperin juga,” kata Sony Septian.
Fairuz beruntung langsung menyimpan tawaran itu sebagai barang bukti di Pengadilan nanti.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |