Grid.ID - Kabar pernikahan ke empat Angelina Jolie telah sampai ketelinga penggemarnya.
Pemeran Maleficent ini dikabarkan telah dilamar oleh pria misterius.
Angelina Jolie diketahui menjalin hubungan serius dengan seorang pria setelah memutuskan untuk bercerai dengan Brad Pitt.
Hal ini seperti diberitakan dalam edisi terbaru tabloid Life & Style.
Baca Juga: Jawaban Umi Pipik Soal Istri Sunu yang Kabur dari Rumah Karena Tak Mau Dimadu!
"Angie telah jatuh cinta dengan pria ini. Ia juga telah dilamar langsung," kata seorang sumber, diwartakan GossipCop, Jumat.
Pasca bercerai dengan Brad Pitt, kisah asmara Angelina Jolie memang terus mendapatkan sorotan publik.
Salah satunya Angelina Jolie diakarkan kembali dekat dengan mantan suaminya, Billy Bob.
Namun kabar terbaru menyebutkan jika bintang yang akrab disapa Jolie tersebut diketahui diam-diam telah bertemu dengan Tom Cruise.
National Enquirer menjadi media pertama yang mengabarkan keduanya melakukan pertemuan rahasia yang romantis di Inggris.
Jolie dilaporkan tertarik pada Cruise karena maskulinitas.
"Dia suka pria yang sedikit berbeda. Meski Pitt dan Cruise tidak memiliki hubungan baik, Jolie tidak peduli," kata seorang sumber, seperti laporan dari Aceshowbiz, Kamis (30/3).
Penulis | : | Siti Umaiya |
Editor | : | Siti Umaiya |