Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID – Titi Kamal rela membawa bayinya yang baru berumur 3 bulan, Kai Attar Sugiono ke lokasi syuting.
Hal ini dilakukan Titi Kamal demi menjaga asupan ASI (air susu ibu) untuk buah hatinya itu.
Bahkan rencananya, istri Christian Sugiono ini akan membawa anaknya naik pesawat selama kurang lebih 20 jam demi menuju lokasi syuting.
"Jadi film yang kedua insyaallah kalau lancar, akan syuting yang lumayan, naik pesawatnya 20-an jam jadi dia ikut," ungkap Titi Kamal saat ditemui Grid.ID di Gandaria City, Kebayoran, Jakarta Selatan, Sabtu (17/3/2018).
Namun, Titi tidak mau anak putra ke dua-nya itu kelelahan atau tidak nyaman di lokasi syuting.
Maka dari itu, pemain Ada Apa Dengan Cinta? Itu tidak ingin mengikutsertakan bayinya selama proses syuting.
"Cuma pas syuting dia di apartemen," lanjutnya.
Titi bisa dibilang sangat mempedulikan kesehatan dan kenyamanan sang anak.
Sejak anak pertamanya, Arjuna Zayan Sugiono masih bayi, Titi selalu meminta ruangan khusus untuknya menyusui.
Hal yang sama ia lakukan dengan anak keduanya saat ini.
Sekedar diketahui, Titi Kamal melahirkan Kai Attar Sugiono pada Selasa (5/12/2017) secara caesar di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI) Jakarta Selatan.
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | grid.id |
Penulis | : | July Kusuma |
Editor | : | July Kusuma |