Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Artis Sandra Dewi memaknai hari ibu sebagai momen istimewa untuk para perempuan di Indonesia.
Memperingati hari ibu yang jatuh setiap tanggal 22 Desember ini, Sandra Dewi mengungkapkan bahwa ibu adalah sosok pahlawan untuk keluarga.
Sandra Dewi menyampaikan pendidikan dan kasih sayang ibu kepada anak-anak akan selalu diberikan sepanjang masa.
Ya, sejak dikaruniai 2 putra, Raphael Moeis dan Mikhael Moeis, Sandra Dewi telah menjadi seorang ibu yang harus bertangung jawab dalam banyak hal.
"Kalau bicara hari ibu, saya sudah merasakan bagaimana seorang ibu," kata Sandra Dewi dikutip Grid.ID dari Kompas.com, Sabtu (21/12/2019).
Setelah merasakan dan menjadi seorang ibu, Sandra Dewi tak lelah mencurahkan semua kasih sayangnya kepada keluarga kecilnya itu.
Baca Juga: Jelang Akhir Tahun, Sandra Dewi Berencana Liburan ke Hongkong untuk Rayakan Ulang Tahun Anaknya
"Setiap hari saya tidur paling malam. Tentu sebagai ibu saya selalu mendoakan anak-anak saya," ucapnya.
Sebab, bagi Sandara Dewi anak adalah kado paling berharga untuk dirinya dan suami.
"Anak adalah kado di hari ibu saya," ujar Sandra.
Nyesek, Anjing Bernama Pudding Setia Tunggu 9 Majikan yang Jadi Korban Tewas Pesawat Jeju Air, Begini Akhirnya
Source | : | Kompas.com,Gridhype.id |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |