Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Pada 26 Desember 2019 mendatang Indonesia akan kebagian salah satu fenomena alam berupa gerhana matahari cincin.
Fenomena alam yang terjadi setiap 1- 2 tahun sekali ini terbentuk ketika matahari, bulan, dan bumi berada tepat segaris.
Namun, tidak sebagian wilayah di Bumi akan selalu dapat menikmati keindahan fenomena alam langka ini.
Baca Juga: Di Momentum Hari Ibu, Megawati Tegaskan Peran Strategis Perempuan untuk Membangun Indonesia
Melansir dari Bangkapos, setelah tanggal (26/12/2019), Indonesia sendiri baru dapat menyaksikan kembali gerhana matahari cincin setidaknya 2025 mendatang.
Jadi, gerhana cincin yang akan menghiasi langit Indonesia pada Kamis (26/12/2019) tentunya tidak boleh dilewatkan, dong.
Tapi kira-kira tempat atau lokasi manakah yang dapat melihat fenomena alam ini dengan jelas?
Melansir dari Kompas.com, Kepala Biro Humas Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Akhmad Taufan Maulana telah memberitahu 25 kota yang akan dilewati gerhana matahari cincin.
Adapun ke 25 kota di Indonesia itu adalah
Sinabang
Singkil
Sibolga
Pandan
Tarutung
Padang Sidempuan
Sipirok
Gunung Tua
Sibuhuan
Pasir Pengaraian
Dumai
Bengkalis
Siak Sri Indrapura
Selat Panjang
Tanjung Pinang
Tanjung Balai Karimun
Batam
Bandan Seri Bentan
Mempawah
Singkawang
Sambas
Bengkayang
Putussibau
Tanjungselor
Tanjungredep
Innalillahi, Raffi Ahmad Tumbang saat Ramadhan, Bagaimana Kondisi Suami Nagita Slavina sekarang?
Source | : | Kompas.com,BangkaPos |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |