Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Sukses menggarap film Keluarga Cemara pada awal tahun 2019 lalu, sutradara Angga Dwimas Sasongko akan kembali menghadirkan film bertema keluarga awal tahun depan.
Kali ini Angga membuat film berdasarkan adaptasi dari buku karya Marchella FP berjudul Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini.
Diberi judul yang sama, film NKCTHI menggandeng sederet aktor dan aktris papan atas.
Dalam rangka mempromosikan film tersebut, kru dan pemeran menggelar gala premier serta meet and greet di beberapa kota, termasuk Solo.
Ditemui Grid.ID usai gala premier di XXI Solo Paragon Mall pada Selasa (24/12/2019), Angga menyebutkan salah satu karakter yang paling merefleksikan tentang dirinya adalah sosok ayah.
"Ayah sih. Kalau dari saya, karakter ayah ya. Kalau teman-teman tadi sudah melihat adegannya, adegan Oka Antara dan Muhammad Adhiyat itu bener-bener seperti saya dan Rigel," jelasnya.
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |