Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID - Jepang selalu memiliki daya tarik yang membuat pelancongnya ingin datang kembali.
Jepang adalah surganya kuliner unik dan enak.
Unik karena bentuknya, bahan dasarnya serta bentuk penyajiannya yang khas.
Sushi dan sashimi, makanan khas Jepang yang digemari di Indonesia.
Saat makan sushi atau sashimi, saus pelengkap yang disediakan adalah shoyu dan wasabi.
(Mencicipi Kemiripan Kuliner Brazil dan Kuliner Indonesia, Sama-sama Menggunakan Santan)
Wasabi memberikan rasa pedas yang berasal dari tanaman wasabi, semacam umbi-umbian
Selain sushi dan sashimi, ada juga makanan lain yang tak kalah menariknya dan harus dicicipi.
Seperti yang dilansir dari laman Japan Info, Grid.ID telah merangkum beberapa makanan manis yang harus kalian coba ketika pergi ke Jepang.
1. Taiyaki
Bentuk Taiyaki adalah yang seperti ikan membuat kuliner yang satu ini mudah dikenali.
Secara harafiah, Taiyaki memiliki arti ikan laut panggang.
Taiyaki adalah sejenis kue yang dipanggang dan berbentuk ikan yang menggunakan pasta kacang merah sebagai isiannya.
Pasta kacang merah ini terbuat dari kacang azuki yang manis.
Selain kacang merah Taiyaki juga dijual dengan varian rasa lainnya seperti cokelat, matcha dan custard.
(Buka Restoran Betawi, Carissa Putri Mencoba Peruntungannya Berbisnis Kuliner)
Biasanya Taiyaki dijual di pinggir jalanan di Jepang.
Kalian bisa mendapatkan kue ini dengan harga sekitar 100-200 yen saja.
Taiyaki merupakan salah satu makanan khas musim dingin.
2. Yatsuhashi
Makanan ini akan banyak kamu temukan di pinggiran jalan Kyoto dan sekitarnya.
Makanan ini terbuat dari beras, tepung dan kayu manis.
Yatsuhashi hadir dalam beberapa varian rasa seperti cokelat, stroberi, kacang merah, dan matcha.
Biasanya, Yatsuhashi dijadikan oleh-oleh untuk teman dekat ataupun keluarga.
3. Mochi
Mochi merupakan kue yang terbuat dari beras ketan.
Tekstur makanan yang satu ini kenyal dan lembut.
Seperti dua makanan sebelumnya, Mochi juga berisi pasta kacang merah dan matcha.
4. Karinto
Karinto merupakan camilan yang renyah dan lezat sejak tahun 1800.
Karinto terbuat dari ragi, tepung dan gula merah.
Biasanya Karinto disajikan hangat-hangat setiap kali ada festival.
Selain itu kamu juga bisa membeli Karinto dalam kemasan yang dijual di pusat-pusat perbelanjaan.
Jika kamu membeli dalam bentuk kemasan, Karinto akan terlihat lebih mirip dengan dendeng.
5. Wasanbon
Wasanbon adalah gula halus yang dilembutkan lagi.
Ia digunakan untuk membuat wagashi (permen tradisional Jepang).
Wagashi ini memiliki rasa manis yang mudah meleleh di mulut.
Biasanya mereka disajikan dalam kotak-kotak kecil dengan bentuk yang lucu seperti binatang, bunga sakura dan lainnya. (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |