Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Akhir tahun ini comeback-nya Kim Woo Bin jadi kabar yang membahagiakan.
Pasalnya, aktor 30 tahun itu sempat vakum selama 2,5 tahun lantaran fokus pada pengobatan kanker nasofaring yang dideritanya.
Kembalinya Kim Woo Bin ditandai dengan acara fanmeeting bertajuk Thank You yang digelar pihak agensi pada Minggu (8/12/2019) lalu di Teater SM Town, Korea Selatan.
Baca Juga: 2,5 Tahun Vakum, Kim Woo Bin Bakal Kembali Menghiasi Layar Kaca Sebagai Pembawa Acara Humanimal
Usai gelar fanmeeting, kekasih dari Shin Min Ah ini kabarnya menerima banyak tawaran untuk comeback ke layar kaca lewat drama maupun variety show.
Termasuk tawaran sebagai narator dari film dokumenter MBC yang akan datang "Humanimal" (judul sementara).
Demi membuktikan keseriusannya kembali ke dunia entertainment, Kim Woo Bin pun melakukan pemotretan untuk look terbarunya.
Baca Juga: Kontraknya dengan Agensi Habis Akhir Tahun Ini, Kim Woo Bin Santer Dikabarkan Pilih Hengkang!
Melansir laman Soompi pada Jumat (27/12/2019), SidusHQ merilis beberapa foto Kim Woo Bin dengan tampilan barunya.
Yang mengejutkan, sang aktor tampil menawan dengan rambut panjang dalam nuansa monokrom.
Tampilan baru Kim Woo Bin ini cukup menyegarkan sekaligus mengejutkan.
Baca Juga: Sering Jalan Bareng, Kim Woo Bin Ungkap Panggilan Sayang untuk D.O EXO
Perwakilan dari SidusHQ pun angkat bicara, "Kami melakukan pemotretan ini ketika Kim Woo Bin memiliki rambut yang sangat panjang".
"Hal ini sebagai cara untuk merekamnya agar dapat ditunjukkan kepada para penggemar yang tak bisa menyapanya selama waktu itu," imbuhnya.
"Kami merencanakannya secara khusus agar tampak seperti hadiah untuk nanti," pungkasnya.
Baca Juga: Siap Comeback di Layar Lebar, Kim Woo Bin Bakal Gelar Jumpa Fans Perdana Usai 2,5 Tahun Vakum
Video selama pemotretan pun dirilis agensi melalui laman Instagramnya.
View this post on Instagram[sid_US] Thank You #공백기간_동안_길렀던_긴머리 #기록화보 #헤어가_김우빈빨 #부드러운_카리스마 #sidusHQ #김우빈 #kimwoobin
Seperti yang sudah diketahui, Kim Woo Bin didiagnosis menderita kanker nasofaring pada tahun 2017 lalu.
Hal itu membuat ia memutuskan untuk vakum dari industri hiburan yang sudah membesarkan namanya dan fokus pada pengobatan.
Untuk saat ini ia sedang dalam pembicaraan untuk membintangi film baru yang disutradarai oleh Choi Dong Hoon.
(*)
Warna Cheongsam yang Cocok Menurut Shio, Pilih yang Bikin Makin Cantik untuk Imlek yuk!
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |