Laporan Wartawan Grid.ID, Deshinta Nindya A.
Grid.ID - Rinni Wulandari dan Jevin Julian gelar aqiqah untuk putra pertamanya, Nord Kiano Julian, Senin (19/3/2018).
Aqiqah putra Rinni Wulandari dan Jevin Julian digelar tepat saat Nord berusia 1 bulan.
Menurut Rinni Wulandari, hal yang mengharukan pada acara aqiqah untuk Nord adalah ketika putranya berkeliling diiringi oleh shalawat Nabi.
(BACA: Kata-kata Romantis Darius Sinathrya untuk Donna Agnesia, Tatapannya Itu loh, Penuh Cinta!)
Setelah itu, para jamaah memotong rambut dan mengelus kepala Nord sambil mendoakan putranya.
Dilansir Grid.ID dari laman Instagram Rinni Wulandari, tampak beragam momen yang memperlihatkan prosesi aqiqah untuk Nord Kiano Julian.
"Proses aqiqah yang cukup mengharukan adalah saat Nord berkeliling diiringi shalawat Nabi sambil satu persatu jamaah memotong rambut dan mengelus kepala Nord sambil mendoakan Nord.
Semoga doa-doanya diijabah Allah SWT. Amin," tulis Rinni Wulandari seperti dikutip Grid.ID, Rabu (21/3/2018).
Dari postingan akun Instagram Rinni Wulandari, sejumlah netizen turut mendoakan yang terbaik untuk Nord Kiano Julian.
"Semoga Nord jadi anak soleh Amin," tulis akun @derayu97.
"Amin. Semoga Nord menjadi anak yang sholeh. Menjadi kebanggan kedua orang tua dan keluarga," timpal akun @fitrifirly83.
(BACA: Siti Nurhaliza Beberkan Kondisi Terkini Kesehatannya dan Putri Kecilnya)
"Amin. Semoga Nord menjadi anak sholeh yaaa kak @rinni_w," ujar akun @nuriarivai.
"Semoga jadi anak soleh cowoknya mbak Rini," timpal akun @sintayoro95.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Deshinta Nindya A |
Editor | : | Deshinta Nindya A |