Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Wanna One tersandung kontroversi saat siaran langsung belum lama ini.
Siaran tersebut dilakukan pada Senin (19/3/2018) melalui Mnet's Star Live.
Pada hari itu, Wanna One merilis mini album kedua berjudul 0+1=1 (I Promise You) dan MV untuk title track yang berjudul Boomerang.
Dalam siaran tersebut, Wanna One dikabarkan mengeluarkan kata-kata yang tidak pantas.
(BACA: Han Sung Hoon Mundur Dari Jabatan CEO, FNC Entertainment Punya Pemimpin Baru)
Sebelumnya, Kang Daniel, Park Woo Jin, dan Ong Seong Woo Wanna One hadir sebagai bintang tamu di program Radio Star.
Ketiga member Wanna One itu hadir bersama dengan Seungri BIGBANG.
Episode itu sendiri telah ditayangkan pada Rabu (21/3/2018).
Namun, syutingnya sendiri telah dilakukan sejak jauh hari.
Setelah insiden tersebut, netizen pun menemukan fakta jika secara kebetulan Seungri memberikan nasihat pada Wanna One.
Dilansir Grid.ID dari Pannchoa, beberapa nasihat dari Seungri seperti, memperlakukan staf dengan baik dan tidak membicarakan bayaran yang didapat.
Juga tidak boleh merasa sombong setelah mendapat kesuksesan.
Yang terakhir ialah berhati-hati dalam memancing kontroversi.
(BACA: Dear Ghea, Kata Anji 'Kalau Kamu Cari Lagu, Hubungi Saya')
"Jika mereka mendengar perkataan Seungri, insiden ini mungkin tidak akan pernah terjadi.”
“Bagi seseorang yang berada di industri ini selama 13 tahun, aku benar-benar mengakuinya," tulis netizen tersebut.
Postingannya ini juga mendapat komentar dari netizen lainnya.
Seperti, "Sejujurnya, Wanna One membuat kesalahan, tapi aku merinding melihat begitu cepatnya insiden ini tersebar."
"Tidak sia-sia orang mengatakan 'Perkataan orang tua layak didengarkan.'"
"Mereka punya lebih banyak pengalaman dan ini adalah nasihat yang bagus."
"Apakah Seungri punya kemampuan untuk melihat masa depan Wanna One?"
Wanna One sendiri saat ini tengah berada di Chile untuk tampil di Music Bank tur.
Bagaimana menurut kalian?
(*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Penulis | : | Winda Lola Pramuditta |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |