Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Kediaman aktor senior Roy Marten turut diterjang banjir yang terjadi di awal tahun 2020 ini.
Tinggi air bah yang memasuki kediaman Roy Marten di kawasan Kalimalang, Bekasi, mencapai satu meter.
Dihubungi awak media, Kamis (2/1/2020), imbas banjir tersebut, Roy Marten mengatakan barang-barangnya masih bisa diselamatkan.
Namun tak sedikit pula barang yang harus direlakan akibat terendam air bah.
"Barang-barang, untung masih banyak orang, ada beberapa teman-teman gereja yang pada tahun baruan di rumah ikut naikin (barang-barang) ke lantai 2," ujarnya.
"Tapi beberapa perabotan enggak bisa selamat ya, ya hancur lah ya. Terutama perabotan, tapi TV enggak apa-apa," sambung Roy.
Baca Juga: Rumahnya Kena Musibah Banjir Setinggi Satu Meter, Roy Marten: Mau Gimana Hujannya Gila Begitu
Tak hanya perabotannya yang hancur, Roy juga mengatakan beberapa barang miliknya hilang.
"Ada beberapa barang yang hilang enggak tahu ke mana," kata Roy.
"Kursi-kursi di luar hilang, perabotan yang enggak sempat dinaikin ya, busuk juga kena air," ujarnya lagi.
Lanjut Roy, banjir juga merendam mobilnya dan dua kendaraan lain milik tamu yang sedang berkunjung di rumahnya.
"Mobil Alhamdulilah kerendem. Mobil saya satu, punya tamu ada dua," tandas aktor 67 tahun tersebut.
(*)
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Nurul Nareswari |