Laporan Wartawan Grid.ID, Mauliyana Puspa Adityasari
Grid.ID – Pasangan Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran memang sedang merasakan kebahagiaan dalam kehidupan rumah tangganya.
Pasangan ini resmi menikah pada 8 September 2017 lalu.
Artis cantik yang kerap disapa Bella ini menjadi salah satu dari deretan artis yang dipersunting oleh pria asal Malaysia.
Nggak bisa dipungkiri, Bella memang mempunyai pesona yang nggak ada habisnya.
(BACA: Banjir Pujian, Begini Penampilan Anggun Via Vallen Dalam Balutan Busana Berbahan Tenun)
Ditambah saat dirinya memutuskan untuk mengenakan hijab, penampilannya pun semakin terlihat anggun dan santun.
Bella dan Engku Emran memang selalu terlihat kompak, apalagi ditambah dengan kehadiran anak tiri Laudya Cynthia Bella yang bernama Aleesya.
Meskipun bukan dari rahimnya, namun kedekatan Bella dan Aleesya ini seperti anak dan ibu kandung loh.
Nggak jarang juga Bella kerap mengunggah momen kedekatannya dengan Aleesya.
(BACA: So Sweet..Pergi Berlayar Bersama Raffi Ahmad, Begini Gaya Fashion Nagita Slavina, Intip yuk!)
Bahkan banyak netizen yang merasakan kehangatan dan kekompakan antara Bella dan Aleesya.
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |