Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Petra Sihombing dan Firrina Sinatrya sudah resmi menjadi pasangan suami istri.
Mereka mengucapkan janji sehidup semati di GPIB, Immanuel, Gambir, Jakarta Pusat, pada Jumat (23/3/2018).
Pemilihan tanggal tersebut rupanya dipilih langsung oleh ibunda Firrina.
(Romantis, Petra Sihombing Sebutkan Alasannya Menikahi Firrina Sinatrya)
Acara resepsi diadakan pada malam harinya di halaman gereja tersebut secara sederhana.
Tidak ada acara adat khusus, melihat Petra dan Firrina yang merupakan orang Batak.
"Sebenarnya sempat nanya, perlu enggak ini? Terus akhirnya memutuskan kata orangtua enggak usah enggak apa-apa," ungkap Petra yang Grid.ID temui di GPIB Immanuel, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (23/3/2018).
(Di Resepsi Pernikahannya, Petra Sihombing dan Firrina Sinatrya Kompak Gunakan Sneakers)
Untuk momongan sendiri, pasangan yang terpaut usia empat tahun itu tidak menundanya.
"Sedikasihnya sama yang di Atas, tapi enggak nunda," tutur Firrina.
"Kita agak terserah sih, soalnya itu kan anugerah yah bukan yang mau dong dua enggak gitu kan. Jadi sedikasihnya, sedianugerahnya berapa," timpal Petra.
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |