Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Berita duka kembali datang dari industri hiburan Tanah Air.
Aktris Ria Irawan meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Senin (6/1/2020) sekitar pukul 04.40 WIB.
Pantauan Grid.ID, jenazah Ria Irawan tiba di rumah duka di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pukul 07.30 WIB.
Jenazah Ria Irawan didampingi oleh suaminya, Mayky Wongkar dan sang kakak, Dewi Irawan.
Pihak keluarga dan tetangganya langsung melantunkan ayat suci Al Quran di hadapan jenazah aktris 50 tahun itu.
Jenazah Ria Irawan rencananya akan dikebumikan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan, selepas ibadah sholat Dzuhur.
Ria Irawan meninggal dunia setelah divonis mengidap kanker kelenjar getah bening.
Kanker kelenjar getah bening yang diidap aktris kelahiran 24 Juli 1969 itu pernah dinyatakan sembuh pada 2014.
Namun pertengahan 2019, kondisi Ria kembali memburuk dan membuatnnya harus bolak-balik ke rumah sakit untuk menjalani pengobatan.
(*)
5 Shio Paling Pintar Menemukan Bakat Terpendam Orang, Bisa Melihat Potensi Tersembunyi
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Nurul Nareswari |