Grid.ID - Kebahagiaan kini tengah dirasakan pasangan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dengan Puput Nastiti Devi.
Hampir satu tahun menikah, Ahok dan Puput Nastiti Devi akhirnya dikaruniai seorang anak.
Anak pertama Puput Nastiti Devi dengan Ahok ini telah lahir di awal tahun ini, tepatnya pada Senin (6/01/2020) pukul 08.50 WIB.
Kabar bahagia ini juga disampaikan oleh Triawan Munaf di laman Instagram pribadinya pada Senin (6/01/2020) ini.
Di kolom caption, ayah Sherina Munaf itu memberikan ucapan selamat kepada sang komisaris utama Pertamina itu.
Triawan bahkan menyebutkan nama anak Ahok dan Puput Nastiti Devi itu.
"Selamat atas lahirnya “Yosafat Abimanyu Purnama” selamat Pak BTP dan Bu Puput.
"Ada yang pergi, ada yang tiba di bumi ini," tulis Triawan Munaf di kolom caption.
Baca Juga: Ahok Berikan Ucapan Duka Cita untuk Korban Banjir, Netizen: Maafkan Jakarta Nggak Bisa Jaga Dirinya
Denny Cagur Ungkap Kenangan Tak Terlupakan dengan Nurul Qomar: Dia Pelawaknya Para Pelawak
Source | : | YouTube,Instagram,namamia.com |
Penulis | : | Nopsi Marga |
Editor | : | Nopsi Marga |