Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Maesaroh
Grid.ID - Nama Reynhard Sinaga baru-baru ini menjadi sorotan tak hanya di Indonesia, tapi juga di luar negeri.
Ya, Reynhard menggemparkan dunia khususnya publik Inggris usai kedoknya berhasil di bongkar.
Reynhard ternyata menjadi pelaku dari pemerkosaan berantai dan pelecehan seksual terhadap 48 orang yang semuanya berjenis kelamin pria.
Melansir dari BBC, pihak kepolisian juga meyakini korban Reynhard setidaknya jika ditotal mencapai sekitar 190 korban.
Ia diketahui tiba ke Inggris pertama kali pada 2007 silam dalam rangka untuk menempuh pendidikan kuliah.
Reynhard bahkan sudah mengantongi empat gelar dan kini sedang berusaha untuk mendapatkan gelar doktor.
Namun di balik itu semua, pria berusia 36 tahun itu ternyata telah memerkosa banyak pria demi kesenangan pribadinya.
Ia biasanya mendekati korbannya yang kebanyakan heteroseksual berusia akhir belasan atau awal 20-an di sebuah klub malam dekat flatnya.
Pria kelahiran Jambi itu kemudian menggunakan berbagai dalih untuk membujuk masing-masing korbannya agar mau diajak ke flat miliknya.
Sementara itu, seorang psikolog bernama Rieny Hassan dalam tayangan Silet yang diunggah pada Rabu (8/1/2020) membeberkan pola perilaku Reynhard hingga nekat berbuat demikian.
"Kalau saya baca, sebagian dari para pemeriksa di Inggris menganggap dia seorang yang sosiopat,"
"Kemudian ada lagi yang mengatakan bahwa dia adalah seseorang yang psikopat," beber Rieny.
Baca Juga: Merasa Mukanya Lebih Muda daripada Umurnya, Predator Seks Reynhard Sinaga Ngaku Mirip Peter Pan
Ia juga mengatakan Reynhard seperti tak memiliki perasaan.
"Tetapi ciri yang memang lekat pada dia adalah seperti gak punya perasaan,"
"Lalu ada perpaduan antara unsur genetik atau keturunan dengan faktor-faktor yang memicu yang ada di dalam lingkungan," beber Rieny.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | YouTube,BBC |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |