Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Keluarga besar Lina mengaku sangat kecewa dengan polah dan sikap Teddy, suami almarhumah Lina.
Pasalnya, ibunda Lina tak diberikan kabar apapun dari Teddy terkait kondisi mantan istri Sule itu.
Seperti yang diwartakan Grid.ID sebelumnya, ibu almarhumah Lina secara gamblang mengungkapkan tidak adanya komunikasi yang harmonis atara pihak keluarga besar dengan menantu barunya itu.
Baca Juga: Disebut Gundik, Pramugari Siwi Widi Purwanti Laporkan Akun Twitter @digeeembok ke Kepolisian
Sebab setelah mengizinkan menikah dengan Teddy dan berpisah dari Sule, Lina dibatasi untuk berkomunikasi dengan keluarga.
Setelahnya, sang ibunda merasa sangat kecewa dengan perilaku menantu barunya itu.
Sebab, hingga Lina menghembuskan napas terakhir ia tak mendapatkan kabar apa pun.
"Pas sakitnya nggak tahu, meninggal nggak tahu, pokoknya keluarga mama nggak ada yang tahu, tahu-tahu meninggal," ungkap sang ibu.
"Nggak tahu sakitnya sakit apa, boro-boro sakit, lahiran aja nggak dikasih tahu," tambah sang ibu dengan nada kesal.
Sementara itu, kini melalui kanal Youtube KH Entertainment pada Jumat (10/1/2020), Teddy buka suara dan ungkapkan proses persalinan kala almarhumah Lina melahirkan buah hatinya yang diberi nama Delina Bintang Aura Putri.
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nurul Nareswari |