Laporan Wartawan Grid.ID, Justina Nur Landhiani
Grid.ID - Mengenakan makeup sepertinya tidak dapat dipisahkan dari kegiatan seorang wanita setiap hari.
Hal ini disebabkan karena saat mengenakan makeup, kita dapat mengoreksi warna kulit yang tidak rata, menonjolkan bagian wajah yang ingin kita tonjolkan, atau untuk menutupi beberapa bercak akibat jerawat di wajah.
Nah, untuk itu, kita harus tahu nih makeup palette yang cocok untuk warna kulitmu.
Simak yuk tipsnya, yang telah dilansir Stylo Grid.ID dari laman Reader's Digest.
1. Makeup palette untuk fair skin
Jika kamu memiliki warna kulit dengan jenis fair skin, seperti Nicole Kidman atau Michelle Williams, jika tanpa makeup mungkin akan terlihat pucat dan membosankan.
Nah, agar terlihat sehat, aplikasikan blush on pada pipimu, serta sapukan highlighter pada tulang pipi dan tulang alis agar terlihat lebih bercahaya.
Kamu bisa menggunakan makeup bernuansa warna peach yang dapat membuatmu terlihat segar.
(BACA: Coba Pakai 3 Vitamin Ini Untuk Melentikkan Bulu Mata dan Melebatkan Alis, Apa Aja nih? )
2. Makeup palette untuk light skin
Untuk kamu yang memiliki kulit terang atau light skin, lebih baik menghindari warna cokelat yang hangat.
Sebaiknya kamu menggunakan makeup berwarna soft peachy nude dengan multidimensional shimmer yang dapat membuat efek luminous pada wajah.
Kamu juga bisa menggunakan warna midtone warm rose agar penampilannmu lebih soft.
3. Makeup palette untuk medium skin
Untuk kamu yang memiliki warna kulit medium, seperti Blake Lively, dan Jessica Biel, kamu bisa menggunakan bronzer dan higlight yang soft, dan mengenakan shade yang warnanya cool.
(BACA: 4 Cara Agar Kamu Jadi Lebih Produktif di Jam Pertama Kerja )
4. Makeup palette untuk tan skin
Kamu yang memiliki warna kulit tan, sebenarnya banyak warna yang bisa kamu gunakan loh.
Gunakan blush on berwarna pink dan highlighter berwarna rose gold yang dapat membuatmu terlihat lebih bercahaya.
5. Makeup palette untuk olive skin
Memiliki warna kulit olive, pilihlah makeup yang memiliki warna yang membuatmu terkesan hangat dan agak berwarna keabu-abuan.
(BACA: 7 Pasukan Komando Terbaik di Dunia, Kopassus Juga Termasuk! )
Kamu juga bisa menggunakan makeup palette dengan shade cokelat.(*)
3 Shio Dapat Saran Penting Hari Ini 30 November 2024, Jangan Sungkan Menolong Orang Lain!
Penulis | : | Justina Nur Landhiani |
Editor | : | Justina Nur Landhiani |