Grid.ID - Makeup biasa digunakan untuk menyembunyikan kekurangan pada wajah, bahkan bisa membuat penampilan terlihat lebih muda.
Namun keahlian makeup wanita 42 tahun ini justru disalahgunakan untuk menipu kekasihnya.
Wanita bernama Wang Jing Jing asal Tiongkok ini menggunakan makeup untuk membuat wajahnya terlihat cantik bak anak remaja.
Berbekal wajah cantik layaknya gadis remaja itu, wanita asal China ini melakukan penipuan pada kekasihnya hingga rugi miliaran rupiah.
Wang menggunakan keterapilan makeup 'tingkat dewa' dengan aplikasi pengeditan foto.
Dengan foto editannya dia terlihat lebih muda bahkan seperti gadis remaja cantik dan berhasil menipu pacarnya hingga 1,25 juta dolar AS (sekitar Rp17 miliar).
Dia kemudian memberi tahu Li bahwa uang (yang Li berikan) itu akan diinvestasikan dan menghasilkan uang yang lebih banyak.
Saudara laki-laki Li Xiao Qing, Li Daqing, telah mengajukan laporan polisi pada 22 Maret tahun ini.
Li Daqing mengklaim bahwa sejumlah besar uang telah hilang dari rumahnya sejak adik laki-lakinya yang pertama menjadi tergila-gila dengan Wang.
Di bawah interogasi oleh saudaranya, Le Xiaoqing akhirnya mengakui bahwa dia telah memberikan uang itu kepada pacar barunya untuk 'investasi'.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | intisari online |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |