Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Presenter Billy Syahputra baru saja menunaikan ibadah umroh pekan lalu.
Pulang ibadah umroh, Billy Syahputra tak lupa membawa oleh-oleh air zam-zam dan wewangian untuk ibunda sang kekasih, Elvia Cerolline.
"Dia kasih air zam-zam buat mamah, wangi-wangian buat solat," kata Elvia saat dijumpai Grid.ID bersama Billy di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (16/1/2020).
"Wangi-wangian kecil aja, yang penting itu dari Tanah Harom, Tanah Suci," timpal Billy.
Saat menjalankan ibadah umroh, Billy mengaku sempat meminta agar segera didekatkan dengan jodohnya.
"Dekatkan jodoh hamba, semoga jodoh hamba baik buat hamba dan keluarga hamba, dikasih jodoh yang baik," kata Billy.
Baca Juga: Nikita Mirzani Murka Gara-Gara Billy Syahputra Bongkar Isi WhatsApp: Stop Pansos ke Gue!
Ya, Billy memanjatkan doa agar dirinya dengan Elvia Cerolline memang benar-benar berjodoh.
"Ketika bang Billy pulang, hubungan bang Billy (dengan Elvia) semakin baik, bisa dikontrol dalam arti mau ke mana arah kita untuk ke jenjang lebih serius," tuturnya lagi.
Meski masih terganjal beda keyakinan dengan Elvia, Billy mengaku sudah membicarakan soal arah hubungannya dengan sang kekasih.
Baca Juga: Baikan dengan Uya Kuya, Nikita Mirzani Malah Menangis Emosional! Kenapa?
"Kita udah omongin pelan-pelan, tapi untuk masalah mohon maaf nih ya, perbedaan keyakinan, belum bisa diomongin, karena kita masih menghargai satu sama lain," tandas Billy.
(*)
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |