Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Aktor dan komedian Tora Sudiro baru-baru ini mempunyai hobi baru.
Sebelumnya, Tora diketahui sangat hobi mengendarai motor gede berkeliling kota.
Hobinya ini sempat menjadi sorotan karena masuk ke dalam kategori hobi yang mahal.
Seperti diketahui hobi ini biasanya merogoh kocek yang tidak sedikit untuk mengoleksi motor dan juga aksesorisnya.
Pemeran Indro dalam film Warkop DKI Reborn ini memiliki beberapa motor gede yang harganya selangit.
Melansir dari Kompas.com (30/10/2019), BMW R75 tahun 1973, Triumph TWN tahun 1947, BMW F800, Harley Davidson Road King, dan skuter matik Vespa GTS adalah deretan motor yang dimiliki oleh Tora.
Karena hobi sang suami, Mieke sebagai istri hanya bisa geleng-geleng kepala menanggapinya.
Seperti halnya untuk hobi Tora yang terbaru, yaitu memeilhara reptil.
Hal itu tampak dari unggahan Tora melalui Instagram pribadinya @t_orasudi_ro pada Kamis (16/1/2020).
Unggahan tersebut menunjukkan Mieke dan Tora tengah membuka sebuah bungkusan berwarna hijau pada sebuah kardus.
Mieke lah yang membuka bungkusan tersebut dan Tora yang merekam videonya.
Tak disangka, Mieke langsung berteriak dan berlari menjauhi kotak tersebut usai membukanya.
"Ihh, geli banget itu!" seru Mieke sambil bersembunyi di balik dinding.
Rupanya isi dari bungkusan tersebut adalah seekor kadal Panana atau kadal berlidah biru.
Kadal jenis ini dapat ditemukan di daerah Papua dan Australia.
Baca Juga: Beradu Peran dengan Syifa Hadju dalam Film, Deddy Mizwar: Kualitas Aktingnya Bagus
Reptil yang bermotif belang hitam dan putih pucat milik Tora ini tampak berdiam diri di atas sofa saat video diambil.
Tak hanya itu, Tora juga menuliskan caption pada unggahannya tersebut.
"Perkenalan pertama dengan si 'Gondomono'," tulisnya mengenalkan Kadalnya.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika Diah Siswari |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |