Grid.ID - Sosok pasangan Kate Middleton dan Pangeran William memang selalu menarik untuk dibahas.
Apalagi kalau bukan soal kisah cinta Kate Middleton dan Pangeran William yang indah layaknya kisah negeri dongeng.
Pasalnya Kate Middleton yang merupakan warga biasa bisa menikah dengan Pangeran William, anggota Kerajaan Inggris.
Baca Juga: Botol Plastik Jangan Diisi Ulang, Berbahaya dan Bisa Memberikan Efek Buruk Bagi Kesehatan
Keduanya menikah pada 29 April 2011 lalu dan disaksikan jutaan pasang mata dari seluruh dunia.
Pasangan Pangeran William dan Kate Middleton telah memiliki tiga anak, yaitu Putri Charlotte, Pangeran George, dan Pangeran Louis.
Merasa sudah cukup, Pangeran William tak berencana menambah anak lagi.
Hal itu diungkapkan sang istri, Kate, dalam sebuah acara di Yorkshire, Inggris, Rabu (15/1).
Salah satu penggemar kerajaan di acara itu, Josh Macplace, mengungkapkan kepada Kate ia selalu mengirim kartu ucapan selamat pada setiap kelahiran anak-anak Kate.
Ia juga mengatakan mungkin di masa depan Kate akan menjadi ibu empat anak.
“Saya rasa William tidak ingin menambah lagi,” kata Kate.
Macplace sendiri merupakan pengidap sindrom autistik dan DiGeorge, kondisi yang disebabkan karena hilangnya sebagian kecil kromosom 22.
Baca Juga: Berdampak Buruk Bagi Kesehatan, 10 Bahan Makanan ini Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Secara Bersamaan
Pria berusia 25 tahun itu memeluk Kate yang membungkuk di depannya. “Terima kasih untuk pelukannya,” kata Kate kepadanya.
Pertemuan tersebut merupakan acara pertama yang dihadiri Kate setelah kabar mengejutkan rencana mundurnya Pangeran Harry dari anggota kerajaan senior.
Dalam berbagai acara audiensi dengan masyarakat, termasuk para ibu yang membawa anak, Kate tampak selalu senang menyapa.
Namun, ia berulang kali mengatakan bahwa suaminya memang tak ingin menambah anggota keluarga lagi. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kate Middleton Mengungkap Pangeran William Tak Mau Tambah Anak Lagi"
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |