Grid.ID - Sosok Dewi Perssik di Indonesia sudah dikenal sebagai penyanyi dangdut sukses.
Memulai karir sebagai penyanyi dangdut pada tahun 2003, hingga kini nama Dewi Perssik masih eksis di dunia hiburan Indonesia.
Siapa sangka, impian Dewi Perssik menjadi penyanyi ternyata pernah ditentang sang ayah yang berprofesi sebagai polisi.
Sebagai seorang anak polisi, Dewi Perssik yang ingin menjadi seorang penyanyi dangdut sempat tak direstui oleh sang ayah.
Hal ini diungkapkan Dewi Perssik dalam tayangan OKAY BOS yang diunggah di kanal Youtube TRNAS7 OFFICIAL, pada Rabu (12/6/2019) lalu.
"Pernah nggak diridhoi karena dulu papi itu menganggap kalau penyanyi itu maaf konotasi gitu, sehingga membuat orang tua saya ngomong 'orang tua kamu itu polisi ngapain sih harus cari duit lagi dengan cara menyanyi, apa kurang cukup uang jajannya', padahal kan nyanyi itu adalah jiwa saya," ungkap Dewi Perssik.
Dewi Perssik bahkan berangkat ke Jakarta seorang diri membawa uang Rp 750 ribu, untuk meniti karier.
Baca Juga: Misteri Negeri Atlantis yang Hilang, Disebut Letaknya Ada di Indonesia karena Fakta Berikut ini!
Sesampainya di Jakarta, Dewi Perssik harus rela menjadi pengamen jalanan dan makan mie instan selama 1 bulan.
"Mau nggak mau karena nggak punya tempat tinggal di Jakarta ngekos, ngekosnya di jembatan 5, sampai akhirnya ngamen," ungkap DP.
Raffi Ahmad yang memandu program OKAY BOS, sempat kaget mendengar pernyataan Dewi Perssik yang pernah menjadi pengamen di jalanan.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Grid.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |