Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Ahmad Dhani menggelar Kajian Sejarah Islam bersama ustaz Das'ad Latif di kediamannya di kawasan Pinang Mas, Jakarta Selatan, Jumat (17/1/2020).
Mulanya, inisiatif kajian ini digelar karena Mulan Jameela yang mengajak Ahmad Dhani mengikuti acara kajian.
"Ya karena kan aku sering minta izin untuk kajian gitu kan, kajian di luar. Ya awalnya aku meminta Mas Dhani untuk ikut kajian bareng sama aku," ungkap Mulan Jameela saat ditemui Grid.ID di kawasan Pinang Mas, Jakarta Selatan, Jumat (17/1/2020).
Baca Juga: Sering Disangka Sekarang Jadi Lebih Religius, Ahmad Dhani: Jangan Salah Loh, Ingat Nama Anak Saya!
Kemudian, Ahmad Dhani pun berinisiatif untuk menggelar kajian sendiri di kediamannya dengan mengundang ustaz dan kerabatnya.
Mendengar hal tersebut, tentu saja rasa antusias dirasakan oleh Mulan Jameela.
"Terus kata Mas Dhani dimulai dengan kajian di rumah aja dulu. Ya udah aku seneng banget, yang pasti dengan senang hati Mas Dhani bikin kajian di rumah," ungkap Mulan Jameela.
Baca Juga: Buat Konten Youtube yang Mendidik, Ahmad Dhani : Kalau El Kan Banyak yang Alay-alay
Mulan Jameela mengungkapkan, dirinya dan sang suami memang sangat antusias untuk mendalami ajaran agama.
Keduanya juga saling membantu untuk memperbaiki diri masing-masing menjadi lebih baik lagi.
"Kita berdua sama-sama terus saling belajar, saling ngingetin. Kalau ada suatu hal yang aku juga pasti banyak kurangnya ya, Mas Dhani juga ada kurangnya, jadi pas kita ada suatu hal yang mungkin yang nggak bagus, nggak baik, kita saling ngingetin," ungkap Mulan Jameela.
Baca Juga: Mengaku Tak Kejar Subscriber, Ahmad Dhani Bikin Konten Youtube untuk Cerdaskan Anak Bangsa
Di samping itu, rasa cinta kepada Ahmad Dhani membuat dirinya ingin sang suami juga menjadi lebih baik.
"Jadi ya seperti aku juga aku sering kajian ngingetin Mas Dhani. Bukan aku sok tahu, tapi mungkin karena aku sayang sama dia, karena aku juga pengin tidak hanya bersama dia di dunia, tapi kita juga bisa bersama di akhirat," tutup Ahmad Dhani.
(*)
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Deshinta Nindya A |