Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID - Sidang mediasi perceraian Opick dan Dian Rositaningrum kembali ditunda untuk kesekian kalinya.
Sidang ditunda lantaran Opick tidak dapat hadir dalam sidang mediasi dan meminta persidangan diundur hingga 10 April 2018.
(BACA: 5 Rekomendasi Produk Makeup Remover untuk Kulit Wajah Sensitif, Simak yuk!)
"Agendanya hari ini harusnya mediasi, tapi Pak Opick tidak bisa hadir. Beliau minta direschedule tanggal 10 April," ungkap Ina Rachman, kuasa hukum Dian Rositaningrum saat dihubungi Grid.ID pada Senin (2/4/2018).
Pengacara Opick, Herwinsyah mengatakan bahwa kliennya tidak bisa datang karena harus menghadiri acara di Pekalongan.
(BACA: Sidang Perceraian Robby Geisha Bakal Bergulir Hari Ini di Pengadilan Agama Jaksel)
"Soalnya beliau lagi di Pekalongan. Acara ulang tahun Pekalongan. Makanya kan saya udah koordinasi dengan pengacara Dian untuk minta ditunda tanggal 10. Dari Mas Opick bisanya tanggal 10," jelas Herminsyah.
Dian melayangkan gugatan cerai suaminya yang memiliki nama asli Aunur Rofiq Lil Firdaus ke Pengadilan Agama Jakarta Timur pada 5 Februari 2018. (*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |