Intisari-Online.com - Umumnya, banyak orang yang bergidik ketika mengaitkan segala sesuatu dengan bangsa lain, roh, dan hantu.
Ketakutan tersebut lantas menjadi alasan untuk jauh-jauh dari hal-hal berbau mistis.
Namun, lain orang, lain cerita, lain pula penanganannya.
Sebuah kisah unik datang dari Desa Aryojeding, Kecamatan Rejotangan, Tulungagung, Jawa Timur.
Salah satu warganya yang bernama Sutarji memiliki keinginan untuk melihat hantu seperti orang-orang kebanyakan.
"Kok orang-orang itu sering cerita ditemui hantu, tapi saya kok tidak. Jangan-jangan cuma khayalan saja," ucap Sutarji.
Keinginannya itu membuat kakek 62 tahun ini memiliki kebiasaan nyeleneh, mulai dari mengoleksi benda-benda orang mati hingga tidur di dalam keranda.
Melansir dari Tribun Jatim, tercatat sudah ada sejumlah tali pocong, helm dan jaket bekas korban tabrakan, hingga tali yang dipakai gantung diri yang dikoleksi bapak dua anak ini.
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Penulis | : | Intisari Online |
Editor | : | Intisari Online |