Laporan Wartawan Grid.ID, Pradipta R
Grid.ID – Kanker hingga saat ini belum juga ditemukan obatnya.
Hal inilah yang masih menjadi kekhawatiran.
Meski telah banyak dikembangkan obat pereda dan juga berbagai terapi, tetap saja penyakit ini masih saja menakutkan.
Terkadang walau sel kanker yang ada sudah dinyatakan mati, bisa saja kembali kambuh.
( BACA : 5 Inspirasi Tampil Vintage dengan Celana Denim)
Di sisi lain, ada kabar gembira yang dapat membuat kita berlega hati.
Hal ini juga membuat para ilmuwan semakin bersemangat mengembangkan pengobatan untuk penyakit ini.
Dilansir Grid.ID dari laman Times, rupanya angka kematian untuk kanker terus menurun.
Dilihat dari data sejak tahun 1991 sampai dengan 2015, tingkat kematian karena kanker terus turun 1,5 persen per tahun.
( BACA : Disebut 'Setan' saat Makan Pakai Tangan Kiri, Rina Nose Beri Jawaban Menohok!)
Sehingga total penurunan sebesar 26 persen.
Laporan terakhir tentang statistic kanker dalam Journal Cancer for Clinicians mengatakan bahwa kanker yang paling umum pada pria adalah kanker prostat.
Kanker ini menyumbang sebesar 19 persen kematian.
Sedangkan, kanker payudara pada wanita sebesar 30 persen.
( BACA : Dada Bayi Dilukis Pakai Tinta Permanen, Ternyata Tato Punya Efek Menyeramkan bagi Manusia)
Namun, ternyata kanker yang paling umum menyerang pada kedua jenis kelamin adalah kanker paru-paru.
Kanker yang menyerang organ penting ini menyebabkan seperempat kematian.
Meskipun angka kematian akibat kanker menurun, penyakit ini harus tetap diwaspadai dan pastinya dicegah.
Salah satunya adalah dengan merubah pola hidup menjadi lebih sehat. (*)
Ogah Ketemu Nissa Sabyan, Ririe Fairus Pilih Lakukan Ini saat Ayus Datang Bareng Istri Baru ke Rumahnya: Gak Penting Juga
Penulis | : | Irma Joanita |
Editor | : | Irma Joanita |