Grid.ID - Penyanyi Krisdayanti berhasil menjadi salah satu artis yang berhasil menduduki kursi DPR RI.
Ya, seperti yang sudah kita tahu, Krisdayanti berhasil terpilih menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024.
Krisdayanti berhasil lolos menjadi anggota DPR RI dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dan memeroleh suara terbanyak.
Ia mendapat 132.131 suara di dapil Jawa Timur V, yang meliputi Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Batu.
Sejak resmi dilantik jadi wakil rakyat dan duduk di Senayan pada 1 Oktober 2019 lalu, gerak-gerik penyanyi berusia 44 tahun itu semakin disorot publik.
Termasuk saat membagikan momen kebersamaanya bersama sang suami Raul Lemos.
Meski menduduki kursi wakil rakyat di Senayan, Krisdayanti terbilang sering menemani sang suami, Raul Lemos beraktivitas.
Seperti pada unggahan Instagram @raullemos06 pada Rabu (15/1/2020), Raul Lemos memperlihatkan momen saat dirinya dan sang istri berada di dalam sebuah pesawat business class.
Dalam kolom keterangan unggahannya, Raul Lemos mengaku ingin terus didampingi sang istri tercinta saat bekerja.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Asri Sulistyowati |
Editor | : | Asri Sulistyowati |