Grid.ID - Rina Nose menjadi salah seorang publik figur yang tak pernah luput dari perhatian netizen.
Bagaimana tidak, setiap hal yang sedang dilakukan oleh Rina Nose selalu mendapat nyinyiran dari netizen.
Awalnya, Rina Nose menanggapi nyinyiran netizen dengan komentar yang tak kalah pedas.
Namun, kini istri Josscy itu lebih banyak diam, dan tak menghiraukan nyinyiran publik tentangnya.
Baca Juga: Rina Nose Bagikan Tutorial Makeup ala Mariah Carey, Hasilnya Disebut Mirip dengan Sang Diva Dunia!
Rina bahkan sesekali menyindir secara halus kelakuan netizen kepadanya.
Seperti beberapa waktu lalu, Rina Nose seperti menyindir netizen yang dulu menghujatnya.
Ya, Rina Nose pernah jadi korban bully netizen gara-gara bermain Tik Tok.
Sindiran itu disampaikan Rina di unggahan Instagram @rinanose16 pada Kamis (23/1/2020) kemarin.
Rina bercerita bahwa dirinya mendapat kritikan lantaran dianggap mempermainkan bersin, saat membuat sebuah video Tik Tok pada Mei 2018 silam.
Bahkan, kritikan netizen sampai merembet ke persoalan keimanan yang dipercaya oleh Rina.
Meski begitu Rina lebih memilih diam, dan tak ambil pusing dengan nyinyiran netizen.
"Kalo ada yang masih inget, pertama kali gw posting video ini di bulan Mei 2018.
"Waktu itu video ini banyak dikritik karena gw dianggap mempermainkan bersin. Bahkan sampai bawa-bawa keimanan segala," tulis Rina di kolom caption.
Kini, setelah Tik Tok menjadi sangat terkenal, bahkan dimainkan oleh artis papan atas Tanah Air, Rina Nose menjadi berbangga diri.
Hal itu lantaran suara bersinnya dipakai oleh banyak orang di Tik Tok.
Ia percaya bahwa tindakannya semata-mata untuk menghibur orang lain, dan tak ada kaitannya dengan keimanannya.
"Rupanya sekarang di tiktok banyak banget yang pake suara gaya bersin ini untuk sekedar menghilangkan penat.
"Atau sekedar untuk hiburan menularkan senyum dan tawa heheh.. berbagi tawa itu indah bukan?" pungkasnya.
Rina pun mendapat banyak dukungan dari netizen.
Baca Juga: Gayanya Ditirukan oleh Rina Nose, Najwa Shihab Beri Respons Sampai Datangi Sang Pelawak
"Teruslah berkarya @rinanose16 jadikan nyinyiran netizen sebagai penyemangat karena pada dasarnya mereka itu suka sa semua karyamu," tulis @nazwaaassyifa.
"Netizen jaman sekarang emang lebay2 teh ga bisa diajak becanda..garing," komentar @mamaw2907.
"Makhluk nya aja yang lebay ..bersin aja di permasalahin," tulis @sandraamor16.
Baca Juga: Rina Nose Pamer Kemesraan Hingga Kecup Bibir Josscy, Bikin Netizen Jomblo Iri
(*)
Razman akan Jenguk Nikita Mirzani yang Berulang Tahun di Penjara, Bakal Bawa Kado?
Source | : | |
Penulis | : | Nopsi Marga |
Editor | : | Nopsi Marga |