Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Jenazah Lina Zubaedah, mantan istri komedian Entis Sutisna alias Sule dibongkar kembali oleh Tim Forensik dan Penyidik Polrestabes Bandung pada Kamis 9 Januari 2020 untuk dilakukan autopsi.
Terhitung sejak berita ini ditulis, sudah 17 hari lamanya proses analisa jenazah Lina dilakukan.
Jika tidak ada aral melintang, polisi akan segera merilis hasil laboratorium pekan depan.
“Penyidik sampaikan hari Jumat, 31 Januari 2020 akan ekspos,” kata Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Saptono Erlangga, kepada Grid.ID melalui pesan singkat, Minggu (26/1/2020).
Hasil Autopsi jenazah Lina di memang diundur, Kombes Pol Erlangga mengatakan pihaknya masih perlu diskusi dan analisa lebih jauh.
“Hasil Labfor (Laboratorium Forensik) masih perlu analisa dan diskusi antara dokter forensik, penyidik dan ahli dari Labfor,” pungkasnya. (*)
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Nurul Nareswari |