Grid.ID - Pebasket legendaris Kobe Bryant, meninggal dunia pada sebuah kecelakaan helikopter pada Minggu (26/1/2020) kemarin.
Selaian Kobe Bryant, Gianna Maria Onore, sang putri juga meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut.
Melansir laman Kompas.com, Gigi, sapaan akrab Gianna, dan Kobe Bryant, serta beberapa orang lain akan terbang ke Mamba Academy, untuk berlatih basket.
Kecelakaan nahas tersebut terjadi di kawasan Calabasas, California, Amerika Serikat pada Minggu (26/1/2020) pagi waktu setempat.
Sedangkan Mamba Academy berlokasi di Thousand Oaks, masih berada di kawasan California.
Dikabarkan terdapat 9 korban yang tewas dalam kecelakaan tersebut.
Sejauh ini pihak berwenang masih mencari tahu penyebab kecelakaan helikopter pribadi Kobe tersebut.
Seorang saksi mata melaporkan bahwa suara mesi helikopter yang ditumpangi legenda NBA itu terdengar tidak normal sebelum kecelakaan terjadi.
Sejumlah atlet dan artis papan atas dunia turut berbelasungkawa atas kepergian Kobe, salah satunya Lionel Messi.
Melalui akun instagram pribadinya Messi, menyampaikan belasungkawa atas kepergian Kobe.
"Saya tidak punya kata-kata... Cinta saya untuk keluarga dan teman-teman Kobe.
"Senang bertemu Anda dan berbagi waktu yang menyenangkan bersama," tulis Messi pada akun Instagram-nya.
Sebelum meninggal dunia, Kobe masih sempat mengunggah sebuah foto di Instagramnya.
Terlihat Kobe sedang menepuk pundak rekannya, LeBron James.
Keduanya terlihat tersenyum bahagia.
Di kolom caption, Kobe menuliskan sebuah pesan yang sangat menyentuh untuk temannya.
"On to #2 @kingjames! Keep growing the game and charting the path for the next (kembangkan permainan dan buat rencana selanjutnya)," tulis Kobe.
Foto tersebut diunggah Kobe pada Sabtu (25/1/2020) kemarin.
Sontak saja, kolom komentar sang legenda basket dibanjiri oleh para penggemar dan rekan-rekannya.
"PLEASE NO NO NO NO... PLEASE TELL ME THIS NEWS IS FAKE (Tolong katakan padaku berita ini bohong)," tulis @tristanj22.
"Just doesn’t feel right (emoji sedih). Rest well Mamba!" komentar @kennyhamilton.
"This is a nightmare. I just cannot believe it (Ini mimpi buruk, aku tidak bisa mempercayainya)," tulis @jessicakahawaty.
Lihat postingan ini di InstagramOn to #2 @kingjames! Keep growing the game and charting the path for the next. ????????
Baca Juga: Bak Film Laga Hollywood, SuperM Beraksi dengan Helikopter hingga Tank di Teaser Joppin
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Nopsi Marga |
Editor | : | Nopsi Marga |