Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Maesaroh
Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok paranormal kejawen bernama Mbak You.
Kerap mengungkap soal nasib rumah tangga artis hingga bencana alam, prediksi Mbak You selalu ditunggu-tunggu oleh para netizen.
Sebagai seorang paranormal, Mbak You kini mulai dikenal masyarakat berkat terawangannya yang sering ia bagikan melalui akun media sosialnya.
Mbak You juga kerap wara-wiri tampil di layar kaca menjadi bintang tamu acara infotainment.
Di balik kemampuan supranaturalnya yang mengundang decak kagum, Mbak You ternyata juga menyimpan kisah hidup yang tak kalah mengejutkan.
Sering dikira masih melajang, Mbak You ternyata mengaku telah menikah dengan siluman ular.
Fakta tersebut diungkapan Mbak You saat berbincang dengan Denny Darko yang diunggah kanal YouTube Denny Darko pada Kamis (23/1/2020).
"Menikah dengan ular, itu maksudnya jelmaan ular gitu mbak?" tanya Denny penasaran.
"Jadi kalau kita ngomong itu ular beneran ular, tapi kalau berubah jadi manusia ya berubah jadi manusia," ungkap Mbak You.
Meski Nikita Mirzani Sudah Ditahan, Razman Pastikan Laporannya atas Dugaan Penganiayaan Tetap Berjalan
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |