Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Terdakwa Trio Ikan Asin, yakni Pablo Benua, Rey Utami dan Galih Ginanjar kembali menjalani sidang terkait kasus pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (27/1/2020).
Dalam sidang tersebut, artis Fairuz A Rafiq terlihat hadir pada sidang yang beragendakan mendengarkan keterangan saksi dari Jaksa Penuntut Umum.
Pada kesempatan itu, Fairuz diminta hadir sebagai saksi.
Sayangnya, Fairuz belum dapat berbicara banyak dan hanya meminta doa seputar sidang nanti.
Sementara itu sang suami, Sonny Septian yang terlihat hadir mendampingi Fairuz mengatakan akan terus mendukung sang istri dalam kasus trio ikan asin tersebut.
"Bismillah selalu kasih dukungan kapanpun. InsyaAllah semua berjalan lancar, keadilan bisa ditegakkan,” ucap Sonny Septian saat tiba di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (27/1/2020).
Baca Juga: Trio Ikan Asin Jalani Sidang, Fairuz A Rafiq Hadir Sebagai Saksi dari JPU
"Semoga semuanya sesuai yang kita inginkan InsyaAllah. Ya selalu bersama sama dia" sambungnya.
Dalam pantauan Grid.ID, selain didampingi suami, Fairuz juga tampak didampingi oleh beberapa keluarga dan juga sejumlah ormas.
Diberitakan sebelumnya, ketiga terdakwa dikenai 3 dakwaan pasal alternatif tentang asusila, penghinaan, dan pencemaran nama baik yang semuanya masuk dalam UU ITE.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |