Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Seorang influencer yang merekam dirinya makan sup kelelawar mengaku mendapatkan ancaman kematian.
Ancaman kematian itu didapatkannya setelah virus corona mewabah dan menginfeksi ribuan orang.
Wang Mengyun merupakan orang yang pertama kali mempopulerkan sup kelelawar di media sosial.
Dalam video yang direkamnya, Wang Mengyun mengunyah kelelawar utuh dalam semangkuk air kaldu.
Klip yang viral di media sosial itu diduga diambil di sebuah restoran di Wuhan, pusat awal penyebaran virus mematikan ini.
Mengyun mengklaim bahwa video itu dibuat tiga tahun lalu.
Ia merekamnya untuk menunjukkan kepada orang-orang mengenai gaya hidup masyarakat lokal di Palau, Mikronesia.
Setelah virus corona mewabah yang diduga berasal dari kelelawar, Mengyun mengeluarkan permintaan maaf kepada pengikutnya di Weibo.
"Maaf semuanya, aku seharusnya tidak makan kelelawar," ujarnya dikutip dari Mirror, Selasa (28/1/2020).
Source | : | Mirror |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |