Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Ada-ada saja kelakuan Henry eks Super Junior yang membuat penggemarnya tersenyum bahagia.
Seperti belum lama ini, Henry belajar melontarkan kata-kata gombalan dalam bahasa Indonesia.
Lewat akun Instagram miliknya, Henry mengunggah beberapa foto liburannya di Bali.
Pada bagian keterangan, bintang film Dog's Journey itu menuliskan gombalan mautnya.
"Aku tersesat.... boleh tahu peta ke hatimu? Lost in the Sunset," ujarnya dalam bahasa Indonesia.
Tidak puas dengan itu, Henry mengunggah sebuah video menggemaskan lewat Instagram Story.
Di video tersebut, Henry mengucapkan gombalan yang sama tapi dengan ekspresi seperti benar-benar tersesat.
Henry Lau "Aku tersesat boleh tau peta ke hatimu?"
— ???? ???????????????? ???????????? ???? Changsub Ilhoon ???? (@Dewayu_Trisna) January 29, 2020
Ini siapa yang ngajarin woy???? pic.twitter.com/5bCmyTcdYW
Sukses menarik perhatian fans Indonesia dengan gombalan mautnya, Henry kembali melakukannya lagi saat tiba di bandara.
Ketika hendak kembali ke Korea Selatan, Henry menyempatkan untuk bertegur sapa dengan fans yang menantinya di bandara Ngurah Rai.
Saat itulah, ia membacakan serangkaian gombalan yang disimpan dalam ponselnya.
Baca Juga: Ancaman Virus Corona Kian Mencekam, Super Junior Putuskan Gelar Konser Comeback Tertutup!
[200128] Henry Lau heading back to korea✈️
— diah⁷. (@AyuDiiahKD) January 28, 2020
- are u gombal oppa?
"i'm gombal, aaa nononono"
"apa kamu wifi?"
"karena aku langsung konek ke kamu *dengan muka songong*"
GEMESHHHH king gombal ganteng is backk???????? #henrylau #bali #henry pic.twitter.com/sNUzfXOaey
Herny @henrylau89 "gombal" edition ????
"Apakah kamu bidadari jatuh dari surga?"
"Are you an angel who fell from heaven?"pic.twitter.com/IeyiRIhgrmvid cr. genovevamelina
— 규현 최고야 ☀️ (@tteokpoKyu) January 29, 2020
"Apakah kamu bidadari jatuh dari surga?" tanya Henry yang disambut jeritan histeris penggemar.
"Apa kamu wifi? Karena aku langsung konek ke kamu," ujar Henry dalam bahasa Indonesia sambil menunjukkan ekspresi bangganya.
Setelah puas goda fansnya, Henry langsung melambaikan tangannya sebagai tanda perpisahan.
Ia harus segera terbang ke Korea Selatan untuk melanjutkan aktivitasnya.
Pasca keluar dari SM Entertainment, Henry Lau memutuskan untuk bersolo karier di bawah label Monster Entertainment Group.
Ia baru saja comeback dengan merilis lagu berjudul But, I Love You pada Desember 2019.
(*)
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Okki Margaretha |