Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Tak terasa sudah satu tahun pasangan duet Brisia Jodie dan Arsy Widianto tampil bersama meluncurkan lagu-lagu mereka.
Brisia Jodie pun tak memungkiri kedekatannya dengan Arsy sebagai teman duet jadi layaknya teman hidup.
"Arsy tuh sebagai teman hidup," kata Brisia Jodie saat Grid.ID jumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (29/1/2020).
Baca Juga: Kerap Dianggap Pacaran dengan Arsy Widianto, Brisia Jodie: Temenan Dulu, Takut Semuanya Runyam
Bahkan bukan hanya dekat dengan Arsy, Brisia juga mengaku senang mengenal lebih dekat dengan keluarganya.
"Enggak ada nyangka, sumpah, kok aku bisa kenal Arsy dan aku bisa dekat banget dengan keluarganya," ungkap Brisia Jodie.
"Aku mirip sekali sama adiknya, cuma beda satu hari lagi lahirnya. Mukanya mirip banget aku sama adeknya, sifatnya," lanjutnya.
Baca Juga: Luncurkan Single Baru, Arsy Widianto dan Brisia Jodie Bawakan Lagu untuk Mantan!
Brisia juga mengatakan, sebaliknya Arsy pun telah mengenal keluarganya.
Bahkan putra Yovie Widianto itu juga kerap berbagi cerita kepada ibunda Jodie.
"Mama ku? Dia (Arsy) kenalan sendiri, tapi orang dia dekat banget kok (sama mama). Sedekat itu, orang dia (arsy) sering chat mama aku. Curhatnya ke mama aku guys," tukasnya. (*)
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Ayu Wulansari K |