Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Pada setiap kesempatan, Kate Middleton tak pernah absen mengenakan cincin tunangannya.
Tetapi beberapa waktu lalu, fans menyadari bahwa tak ada cincin safir yang melingkar di jemari Kate Middleton.
Hal itu membuat penggemar Kerajaan Inggris bertanya-tanya mengapa Kate Middleton melepaskan cincin tunangannya.
Seperti diketahui, cincin pertunangan Kate Middleton sebenarnya adalah warisan Putri Diana.
Cincin berbatu safir 12 karat itu diberikan Pangeran William saat melamar Kate.
Tetapi Kate Middleton tampak melepaskan cincin tunangan saat kunjungan ke rumah sakit anak, Evelina London Children's Hospital, London, Inggris pada 28 Januari silam.
Ia hanya mengenakan cincin pernikahan yang terbuat dari emas di jari manisnya.
Ada banyak spekulasi tentang mengapa Kate tidak mengenakan cincinnya.
Satu di antaranya menyebutkan bahwa jari-jarinya kini membengkak karena sedang hamil.
Mengenai rumor kehamilan itu, Kate sebenarnya sudah menegaskan bahwa ia tidak akan memiliki momongan lagi dalam waktu dekat.
Lalu, apakah alasan sebenarnya Kate meninggalkan cincin tunangannya yang amat terkenal itu?
Menurut laporan Hello Magazine yang dikutip Grid.ID, Senin (3/2/2020), Kate melepaskan cincin itu karena alasan kesehatan dan keamanan.
Sebab selama kunjungan, Duchess of Cambridge ini akan mengunjungi satu persatu bangsal pasien anak-anak.
Sehingga ia disarankan untuk melepaskan cincinnya agar kebersihan tetap terjaga.
Ini bukan pertama kalinya Kate melepas perhiasannya yang berharga saat kunjungan rumah sakit.
Pada Januari 2018, ia juga pernah melakukan hal serupa ketika mengunjungi rumah sakit anak di Great Ormond Street.
Ibu dari 3 anak ini hanya mengenakan cincin pernikahan dan meninggalkan cincin tunangannya di rumah.
Terlepas dari urusan cincin, kunjungan Kate ke rumah sakit anak ini mendapatkan sambutan baik dari banyak pihak.
Bahkan ia mendapatkan panggilan sebagai Putri bagi anak-anak.
(*)
Source | : | Hello Magazine |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |