Grid.ID - Virus Corona masih hantui seluruh negara dengan jumlah korban jiwa capai 1115 di seluruh dunia pada Rabu (12/2/2020).
Virus Corona, yang sekarang telah dinamai Covid-19, telah membunuh 97 korban jiwa pada Selasa kemarin.
Selain itu ada 2015 kasus yang baru terkonfirmasi pada Selasa.
744 pasien yang telah sembuh telah dipulangkan, sehingga jumlah pasien sembuh menjadi 4740.
Dilansir dari South China Morning Post, sekelompok ilmuwan telah berkumpul untuk mengubah cara pelaporan kasus baru virus Corona.
Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi penundaan yang terjadi pada indikasi pertama serangan virus Corona di provinsi Hubei dan rilisnya kritik informasi hoax yang belakangan muncul.
Sementara itu, berita dari media Inggris Express beritakan jika ada penutupan jumlah korban jiwa virus Corona.
Pada sebuah acara berita di channel NTD Television pada 4/2/2020, penyiar China mendedikasikan untuk tunjukkan informasi yang tidak disensor.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Intisari Online |
Editor | : | Intisari Online |