Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Seiring bertambahnya korban akibat infeksi virus corona, ketakutan masyarakat pun ikut bertambah.
Dengan berbagai cara mereka mencoba menangkal tertularnya virus mematikan tersebut, salah satunya dengan menggunakan masker N95.
Namun sayang, karena banyaknya orang yang mencari masker ini, stoknya pun menjadi semakin tipis dan langka di pasaran.
Kabar ini dibenarkan oleh Penasehat Himpunan Pedagang Farmasi Pasar Pramuka Jakarta, Yoyon.
“Masker N95, memang sedang langka di pasar pramuka, kalaupun ada harganya pun melonjak drastis,” katanya seperti yang dikutip Grid.ID dari Wartakotalive.
Alhasil karena semakin langka, harga masker N95 penangkal virus corona ini pun semakin melonjak.
Dari yang mulanya Rp 180 ribu hingga Rp 300 ribu per pak yang isinya 20 unit kini menjadi Rp 1,4 juta per pak.
“Kita juga nggak tahu bisa begitu, kok tiba-tiba bisa hilang dari pasaran," ujar Yoyon.
"Saya atas nama pribadi dan pedagang farmasi Pasar Pramuka bertanya-tanya, apakah ada kartel atau permainan dari kelompok tertentu untuk mendapatkan keuntungan yang besar dengan menjual dengan harga yang tinggi," paparnya.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com,Wartakotalive |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |