Grid.ID - Aktor bollywood Shah Rukh Khan sudah cukup populer dengan sejumlah film dan drama yang ia bintangi.
Berkat kepiawannya dalam berakting dan parasnya yang tampan, Shah Rukh Khan memiliki banyak penggemar dari berbagai belahan dunia, terutama di Asia.
Tak hanya Shah Rukh Khan, kemampuan akting Salman Khan juga patut diacungi jempol.
Salman Khan bahkan dicap sebagai salah satu aktor india dengan bayaran tertinggi.
Jika Anda penggemar Duo Big Khan ini, Shah Rukh Khan dan Salman Khan, siap-siap untuk bisa menyaksikan film-film terbaiknya di layar kaca Indonesia.
Kini, sejumlah film yang dibintangi oleh Shah Rukh Khan dan Salman Khan akan tayang di ANTV setiap hari mulai pukul 09.30 WIB.
Selain Shah Rukh Khan dan Salman Khan, film-film tersebut juga menghadirkan bintang Bollywood papan atas seperti Amitabh Bachchan, Priyanka Chopra, Madhuri Dixit maupun Alia Bhatt.
1. Ashoka (Tayang Senin, 17 Februari 2020)
'Ashoka' adalah drama sejarah epik India di tahun 2001, yang merupakan versi yang didramatisasi dari kehidupan awal kaisar Asoka, dari dinasti Maurya, yang menguasai sebagian besar subbenua India pada abad ke-3 SM.
Film 'Aśhoka' juga merupakan film epos Bollywood yang untuk pertama kalinya menduetkan pasangan Shah Rukh Khan dengan Kareena Kapoor dan mendapat banyak pujian atas penggarapannya yang bagus.
Penulis | : | Nurul Nareswari |
Editor | : | Nurul Nareswari |