Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur Azizah Tara
Grid.ID - Presenter Raffi Ahmad tengah berlibur keliling dunia bersama rombongan keluarganya.
Sayangnya, kejadian kurang berkenan sempat terjadi kala mereka berada di bandara Turki.
Raffi kehilangan sebuah koper yang disinyalir isinya merupakan baju-baju dan jaket milik istrinya.
Juga, sebagian lain pakaian miliknya.
Koper tersebut dinyatakan hilang dan dicuri oleh sekomplotan penjahat.
Setelah melapor ke pihak kepolisian Turki, akhirnya melalui akun Youtube Rans Entertaintment, presenter kondang itu memberikan kabar baik.
Suami Nagita Slavina ini mengumumkan jika pihak kepolisian Turki telah menemukan koper mereka.
Ayah dan ibu Rafathar tidak dapat menahan sukacita saat mendapatkan berita tersebut.
Menunjukkan layar ponselnya, Raffi memperlihatkan sebuah jaket merah yang dikonfirmasi Nagita adalah milik sang suami.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |