Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Penyanyi Stephanie Poetri membeberkan detail mengenai dua videoklip terbarunya, Touch dan Do You Love Me.
Stephanie Poetri mengatakan, salah satu video klip tersebut dibuat oleh kru produksi yang menggarap video musik Yummy milik Justin Bieber.
Hal itu dikatakan Stephanie Poetri saat menjadi bintang tamu dalam siaran Zach Sang Show.
Stephanie Poetri menceritakan betapa hebatnya produksi video klip Touch.
"Jadi Touch itu, memiliki lokasi syuting yang keren."
"Kami memiliki trailer, itu seperti gila. Aku tidak sedang pamer."
"Aku hanya ngobrol dengan semua orang (kru). Mereka bilang, 'Ini pekerjaan kami pertama di tahun ini. Terakhir kali, kami mengerjakan Yummy'," cerita Stephanie Poetri.
Mendengar itu, pelantun I Love You 3000 ini pun langsung terkejut.
Stephanie Poetri memang tidak menyebutkan bahwa video klip Yummy yang dimaksud adalah milik Justin Bieber.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |