Grid.ID - Di tengah kabar virus corona yang sudah tiba di Singapura, Emilia Contessa menghawatirkan kondisi Denada dan Shakira Aurum.
Sebagaimana diketahui, Denada dan Shakira Aurum kini masih tinggal di Singapura untuk menjalani proses pengobatan.
Sementara itu, virus corona disebut telah menjangkit beberapa warga di negara Singapura, tempat Denada dan Shakira Aurum kini tinggal.
Tak ayal, Emilia Contessa yang kini berada di Amerika mengaku khawatir dengan kondisi anak dan cucunya.
Baca Juga: Kini Sedang Berjuang Melawan Kanker yang Menyerang Tubuhnya, Anak Denada Tetap Lincah Main Tik Tok
Bahkan, penyanyi yang kini jadi politikus itu meminta agar Denada dan Shakira untuk sementara tingga di Amerika.
Dilansir Grid.ID dari laman Kompas.com, data terakhir yang terhimpun pada 16 Februari 2020, terdapat 72 korban terinfeksi virus corona di Singapura.
Jumlah tersebut membuat Singapura sebagai negara dengan jumlah penderita Covid-19 posisi kedua terbanyak di dunia.
Bahkan, beberapa tempat umum seperti objek wisata Marina Bay dan Pulau Sentosa mendadak lengang.
Tak ayal kabar seputra virus corona yang sudah melanda Singapura membuat Emilia Contessa mengkhawatirkan kondisi Denada dan Shakira Aurum.
Emilia Contessa bahkan menelepon Denada untuk segera meninggalkan Singapura dan tinggal di Amerika.
Kronologi Siswa SMA Ditendang Polisi sampai Tewas, Harapannya untuk Jadi Anggota TNI Pupus
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Novita |
Editor | : | Novita |