Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID - Artis sekaligus model seksi Baby Margaretha baru saja melangsungkan prosesi pernikahan dengan bule asal Austria, Christian Bradach, pada 1 April 2018 lalu.
Setelah resmi menikah, keduanya ternyata sepakat untuk tak menunda momongan.
Meski demikian, rupanya Baby Margaretha ingin mendapatkan keturunan tanpa melakukan program kehamilan.
(Ini Loh Alasan Baby Margaretha Mau Dinikahi Pria yang Sudah Berumur)
Keduanya juga tengah menjaga pola hidup sehat.
"Program enggak, kita berdua kan juga pola hidupnya sehat, enggak merokok, enggak minum," ungkap Baby Margaretha saat ditemui Grid.ID di Gedung TV, kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (5/4/2018).
"Jadi Insya Allah lah (cepat dapat momongan)," sambungnya.
(Dituding Hamil Duluan, Baby Margaretha: Mudah-mudahan Benar Sepeti Itu)
Nantinya wanita berusia 34 tahun ini ingin memiliki dua orang buah hati dari pernikahannya dengan sang suami yang terpaut jarak 20 tahun dengannya.
"Dua (anak saja), sekarang kan biaya hidup mahal jadi dua saja cukup, cowok cewek, sepasang,"
"Pokoknya setahun satu, setahun satu gitu ya (jaraknya) jadi capeknya sekalian.”
Efektif Turunkan Kolesterol Jahat, Inilah 7 Manfaat Jahe, Bisa Dijadikan Infused Water atau Wedang Jahe
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |