Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Film Korea Selatan Parasite garapan sutradara Bong Joon Ho kembali ditayangkan di bioskop Tanah Air.
Namun film Parasite yang ditayangkan di bioskop kali ini adalah versi hitam putih.
Menurut Bong Joon Ho, film Parasite versi hitam putih ini akan memberikan kesan klasik.
Selain itu, film tersebut juga akan terasa intens dan tragis ketika ditonton.
Parasite sendiri bercerita tentang keluarga Kitaek (Song Kang Ho) yang semuanya pengangguran, dan keluarga Direktur Park (Lee Sun Kyun) yang kaya raya.
Keluarga Kitaek secara diam-diam masuk ke dalam kehidupan keluarga Park dengan menjadi pegawainya.
Penayangan ulang Parasite ini setelah film garapan Bong Joon Ho itu memenangkan 4 penghargaan, termasuk Best Picture Oscar 2020.
Parasite adalah film non berbahasa Inggris yang pertama kali memenangkan penghargaan Best Picture di Oscar.
Penghargaan itu tampaknya setimpal dengan upaya dan biaya yang dikeluarkan oleh tim produksi.
Innalillahi, Raffi Ahmad Tumbang saat Ramadhan, Bagaimana Kondisi Suami Nagita Slavina sekarang?
Source | : | Koreaboo |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |