Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID - Vicky Prasetyo beberapa waktu lalu sempat dilaporkan oleh pengacara Farhat Abbas ke Polda Metro Jaya terkait dugaan kasus pengeroyokan dan dan ancaman kekerasan yang dilakukannya usai mengisi sebuah acara live di televisi swasta.
Kini laporan tersebut rupanya telah masuk ke dalam tahap penyidikan.
Tak hanya itu, ternyata sang istri Angel Lelga mengaku telah melaporkan balik Farhat Abbas ke pihak kepolisian.
(BACA: Dinda Kanya Dewi Berperan Sebagai Transgender di Film Terbarunya)
Namun dirinya tak mengatakan lebih lanjut kapan dan di mana laporan tersebut dibuat.
Sebab Angel Lelga tak ingin menggembar-gemborkan pelaporannya dan mengikuti cara Farhat Abbas yang dinilai menggangu.
Serta gemar melakukan konferensi pers dengan apa yang dilakukannya.
"Yang pasti kita udah laporkan dia tapi kita enggak mau seperti Farhat ya, yang dikit-dikit preskon, dikit-dikit sinetron di Polda. Kasian bapak polisi ngurusin kasus yang lebih penting,"
"Kasian (polisi) diganggu Farhat mulu," ungkap Angel Lelga saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (5/4/2018).
Namun saat ditanya lebih lanjut, Angel lebih memilih diam dan merahasiakan laporan yang telah dilayangkannya kepada Farhat Abbas.
"Ada deh, pastinya kita sudah laporkan dia juga," jelas Angel Lelga.
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |