Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Penggemar serial Netflix, Kingdom, mungkin sudah tak sabar dengan penayangan musim kedua.
Setelah episode final dari musim pertama membuat jutaan penonton penasaran, awal Maret nanti musim kedua Kingdom akhirnya tayang.
Segera tayang dalam hitungan hari, drama yang dibintangi sederet aktor dan aktris berbakat asal Korea Selatan ini akhirnya merilis poster untuk musim kedua.
Kingdom merupakan drama thriller misteri tayangan Netflix bertema sageuk zombi yang terjadi di era Joseon.
Drama ini mengisahkan tentang keserahakan yang tumbuh dari keluarga Jo dan putra mahkota Lee Chang yang diperankan oleh Joo Ji Hoon.
Wabah zombi yang menewaskan ribuan warga membuat ia tidak dapat mempercayai siapapun, termasuk anggota keluarganya sendiri.
Baca Juga: Kim Hye Soo Digadang Jadi Pasangan Joo Ji Hoon di Drama 'Hyena', Gantikan Song Hye Kyo?
Melansir laman Soompi pada Selasa (25/2/2020), poster untuk musim kedua Kingdom kali ini menggambarkan sepuluh karakter utama yang akan jadi fokus dalam drama.
Termasuk putra mahkota Lee Chang yang terpaksa meninggalkan istana demi membantu warganya.
Kemudian ada perdana menteri Jo Hak Joo (Ryu Seung Ryong) yang mencoba mengejar Lee Chang keluar istana karena dianggap sebagai penghianat.
Baca Juga: Song Hye Kyo dan Joo Ji Hoon Dikabarkan Akan Jadi Pasangan Pengacara di Drama Hyena
Juga asisten medis Seo Bi (Bae Donna), yang rela melakukan segala cara demi menemukan obat untuk menghentikan wabah.
Selain itu, tampak juga Moo Young (Kim Sang Ho) yang meningkatkan ketegangan dalam drama lantaran dituding memata-matai putra mahkota atas nama Jo Hak Joo.
Padahal ia sudah menjadi cukup akrab dan berteman baik dengan putra mahkota.
Baca Juga: Perankan Karakter Pembunuh, Joo Ji Hoon Sempat Alami Kesulitan
Di sisi lain, Beom Pal (Jeon Suk Ho) akhirnya tetap dapat bertahan hidup ketika bertemu dengan pamannnya Jo Hak Joo, Min Chi Rok (Park Byung Eun).
Hal itu membuatnya semakin dekat dengan rahasia istana saat dalam pengejaran seorang pembunuh berantai yang misterius.
Sedangkan sang ratu (Kim Hye Joon) menjadi lebih ambisius sejak sang ayah, Jo Hak Joo keluar dari istana.
Baca Juga: Semakin Sukses, Aktor Joo Ji Hoon Sebut Drama Princess Hours Memalukan
Terakhir ada pemimpin pelatih Lee Kang Yoon (Kim Tae Hoon) yang mencoba tetap dekat dengan Jo Hak Joo demi menghormati prinsip dan pangkatnya.
Sementara Lord Ahn Hyun (Heo Joon Ho) terus memberikan bimbingan sebagai figur ayah Lee dan mantan mentor.
Penasaran seperti apa seru dan menegangkannya musim kedua nanti? Kingdom tayang perdana pada 13 Maret.
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |