Grid.ID - Pasca bercerai pada tahun 2008 silam, hubungan Ahmad Dhani dan Maia Estianty sempat memburuk.
Hal itu lantaran Maia Estianty mengakui mendapat KDRT dari Ahmad Dhani sebelum resmi bercerai.
Ditambah lagi, Ahmad Dhani dan Maia Estianty sempat berebut hak asuh atas ketiga anak mereka, Al Ghazali, El Rumi, dan Dul Jaelani.
Ketika Dhani menikahi Mulan Jameela, Maia Estianty pun semakin menjauh dari kehidupan sang mantan suami.
Meski begitu, Maia dan Dhani sempat bertemu dalam acara kelulusan sang putra, Dul Jaelani pada tahun 2018 silam.
Pertemuan keduanya pun disambut baik oleh banyak pihak, terutama ketiga anaknya.
Beberapa waktu lalu, keduanya kembali dipertemukan dalam satu acara, yakni Grand Final Indonesian Idol pada Senin (24/2/2020) kemarin.
Keduanya bahkan sampai cipika-cipiki di hadapan publik.
Setelah selesai perform bersama Dewa 19, Dhani sempat diminta untuk menyapa dewan juri, termasuk sang mantan istri.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nopsi Marga |
Editor | : | Nopsi Marga |