Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya RR
Grid.ID – Chicco Jerikho adalah seorang aktor yang memiliki banyak penggemar.
Bagaimana tidak, pria berusia 33 tahun ini memang memiliki paras menawan dan jago banget dalam berakting.
Selain terkenal lewat film yang ia bintangi, Chicco pun masuk dalam jajaran artis yang memiliki hati mulia.
(Gramedia Writers and Readers Forum 2018: Optimis Bareng Penulis!)
Pasalnya, di tengah kesibukan syutingnya, suami Putri Marino ini menyempatkan waktunya untuk menjadi Duta WWF Indonesia.
Chicco pun kerap terjun langsung dalam beberap program WWF, seperti World Elephant Day yang diselenggarakan setahun sekali.
Di bulan April ini, Chicco kembali berinteraksi dengan gajah-gajah Sumatera yang dilindungi negara.
Kali ini, ia bertandang ke Taman Nasional Way Kambas Lampung.
Chicco pun membagikan pengalaman indahnya ketika berinteraksi dengan gajah-gajah Way Kambas.
Seperti pada unggahan terakhir Chicco di Instagram, ia tampak bergaya dengan seekor gajah yang diketahui bernama Kartijah.
Tak hanya sekadar berfoto, pemeran Ben dalam film 'Filosofi Kopi' ini juga mengungkapkan perasaan senangnya dengan Kartijah.
"Sebelum pulang foto dulu sama 'Kartijah', Kartininya Gajah.
Jujur, gue jatuh cinta sama Kartijah pada pandangan pertama," ungkap Chicco.
Ia menjelaskan pula bahwa Kartijah adalah seekor gajah yang berumur kurang lebih 35 tahun.
Kartijah adalah gajah betina yang pintar dan jinak.
Kartijah pun terpilih sebagai maskot di Taman Nasional Way Kambas'.
Uniknya, Kartijah disebut sebagai gajah 'matic' oleh mahout atau pawangnya.
Pasalnya, Kartijah merupakan gajah yang penurut.
"Kalau kata mahoutnya, si Kartijah ini gajah 'matic'.
Dibilang mundur dia mundur.
Dibilang maju langsung maju," tambah Chicco.
Kebersamaan Chicco dan Kartijah pun mengundang komentar netizen.
"Wow, kerennya abang!" tulis pemilik akun @hasani_icha.
"Kalau jatuh cinta sama Kartijah, si Unyi (Putri Marino) gimana dong?" tulis pemilik akun @_zahraanggraini.
"Setuju dengan Chicco. Gajah memang hewan yang harus dilindungi, mengingat jaman sekarang banyak orang yang tidak berperikemanusiaan," tulis pemilik akun @sita_imaniah.
"Salut buat Kak Chicco pencinta hewan dan mau memberikan waktu serta tenaganya untuk turut melestarikan populasi gajah di Indonesia.
Semoga Kak Chicco selalu diberi kesempatan untuk melakukan beragam niat baik," tulis pemilik akun @trisna_meiliana.
Selain menyapa Kartijah, Chicco juga menjenguk Erin, gajah berbelalai buntung yang sempat menjadi korban tangan-tangan jahil manusia.
Chicco menjelaskan bahwa kondisi Erin saat ini sudah berangsur membaik dan sudah bisa makan sendiri.
Nah, demi menunjukkan tekadnya dalam menyelamatkan populasi gajah, Chicco akan berlari marathon sekaligus menggalang dana yang nantinya akan dibelikan pakan gajah dan tanaman penghalang agar gajah tidak memasuki pemukiman penduduk.
Aksi marathon Chicco akan diwujudnyatakan pada tanggal 22 April 2018, bertepatan dengan Hari Bumi. (*)