Grid.ID - Wabah Dilan tampaknya tidak hanya dirasakan oleh masyarakat biasa khususnya kaum muda saja.
Buktinya Joko Widodo yang merupakan orang nomor satu di Indonesia saja ikut kena dampak dari sosok Dilan di film Dilan 1990.
Hal ni terlihat dari gaya berpakaian Jokowi yang terlihat mirip dengan karakter Dilan yang dimainkan oleh Iqbal CJR.
Ditambah lagi Jokowi terlihat mengendarai motor chopper yang juga jadi kendaraan yang digunakan Dilan.
Baca Juga: Jalan-jalan ke Korea, Natasha Rizky Datangi Perumahan ‘Fight For My Way’, Begini Keseruannya!
Rupanya tingkah Jokowi membuat aktor Gading Marteen tidak tahan untuk tidak menanggapinya.
Lewat akun instagramnya, pemain ‘Love for Sale’ itu mengungkapkan kekagumannya terhadap Presiden Indonesia itu.
“Sedaapppppp boskuuu!!!! @jokowi safe ride Mr. President, blaaaaarr bantuin Richard cari arini ke pacitan ehh!!!!?,” tulis Gading Marteen.
Rupanya bukan tanpa sebab Jokowi bergaya seperti Dilan.
Baca Juga: Local Standup Day 2018 Segera Digelar, Tiket Dijual dengan 3 Tipe
Seperti yang diberitakan oleh Grid.ID sebelumnya, hari ini, Minggu (8/4/2018) Jokowi tengah melakukan touring ke Pesanggrahan Tenjo, pantai Pelabuhan Ratu.
Keberangkatan Jokowi beserta rombongannya itu dimulai sekitar pukul 10.49 WIB di Kantor Kecamatan Bantar Gadung.
5 Tips Whats App yang Jarang Diketahui dan Berguna Banget, Dijamin Mempermudah Hidup!
Penulis | : | Siti Umaiya |
Editor | : | Siti Umaiya |